Terobosan JNE - RSU Mitra Paramedika Antar Obat Pasien Sampai Rumah

- 27 Desember 2023, 19:21 WIB
Peluncuran program Pak Anto di RSU Mitra Paramedika. Foto : Chaidir
Peluncuran program Pak Anto di RSU Mitra Paramedika. Foto : Chaidir /Foto : Chaidir

DESK DIY - JNE Yogyakarta bersama RSU Mitra Paramedika melakukan terobosan pelayanan terhadap pasien yaitu membuat program antar obat sampai rumah.

Program yang dikenal dengan sebutan "Pak Anto" (Paket Antar Obat) diluncurkan pada Rabu 27 Desember 2023 di RSU Mitra Paramedika, Ngaglik Sleman.

Pak Anto merupakan layanan khusus pengiriman obat bagi pasien RS Mitra Paramedika. Dengan menggunakan sistem aplikasi Roket Indonesia para pasien yang berobat mendapat layanan instan kurir yaitu pengiriman obat sampai rumah.

"Program Pak Anto ditujukan untuk memberikan kemudahan bagi para pasien,"
Kepala Cabang JNE Yogyakarta Adi Subagyo.

Baca Juga: Firli Bahuri Kembali Diperiksa di Bareskrim Polri

Layanan Pak Anto resmi diluncurkan ditandai dengan penandatangan MoU antara keduabelah pihak. Roket Indonesia diwakili Adi Subagyo, Kepala Cabang JNE Yogyakarta sedangkan RSU Mitra Paramedika dihadiri oleh dr Ichsan Priyotomo MKM CPHM selaku Direktur.

Adi Subagyo mengatakan jasa layanan pengiriman obat sebenarnya sudah ada sejak masa covid-19. Namun begitu, di JNE Jogjakarta baru dikembangkan di tahun 2023.

"JNE melihat jasa layanan pengiriman obat ini sangat potensial ketika antrian panjang kerap terjadi di konter-konter farmasi yang ada di rumah sakit. Tentunya bagi pasien maupun keluarga pasien, antrian obat ini sangat menyita waktu. Dan disini JNE hadir memberikan solusinya," kata Adi.

Adi menambahkan pihaknya menyediakan kurir khusus untuk layanan antar obat ini. Jadi secara teknis pasien cukup memberikan informasi alamat dan kontak lengkap kepada Rumah Sakit.

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x