Rabu Besok Umumkan Nama Capres dan Cawapres, Mardiono Beri Sinyal Hubungan PDIP-PPP

- 25 April 2023, 19:49 WIB
Ketua Umum DPP PPP Mardiono beri sinyal hubungan PPP dengan PDIP pada pilpres 2024.
Ketua Umum DPP PPP Mardiono beri sinyal hubungan PPP dengan PDIP pada pilpres 2024. /Gambar : dokumen

DESK DIY -- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan mengumumkan secara resmi nama bakal calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Pemilu 2024 yang diusung partainya pada Rabu (26/4) besok.

Pengumuman akan disampaikan langsung oleh Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono. "Insyallah besok saya umumkan," ujar Mardiono kepada wartawan Mardiono di kediamannya, Sleman, Selasa (25/4/2023).

Mardiono menjelaskan, PPP pada Senin (23/4/2023) telah menggelar rapat majelis dan mahkamah partai serta pengurus harian untuk membahas hal ini, termasuk kesiapan bakal calon legislatif.

Baca Juga: Tradisi Syawalan Bani, Menjalin Rasa Memiliki Keluarga Besar dan Saling Sapa

"Kemudian memang ada bahasan tentang dinamika politik nasional terkini tentang calon presiden dan wakil presiden. Dan memang sudah ada keputusan dari tahapan rapat majelis, tetapi akan kita finalisasi sore hari ini," kata Mardiono.

Nama capres-cawapres itu memasuki proses finalisasi dalam arena rapat pimpinan nasional (rapimnas) hari ini. Setelahnya, menurut Mardiono partainya esok akan mengumumkan ke publik lewat agenda pasar rakyat yang rencananya diselenggarakan di kediamannya.

"Akan kita lanjutkan besok bersamaan dengan kita menggelar pasar untuk rakyat, mungkin di situ baru kita akan umumkan," ujar Mardiono.

Baca Juga: Pasca Lebaran Kota Yogyakarta Masih Dipadati Kendaraan, Malioboro Macet

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x