Garuda Indonesia Klarifikasi Soal Pemulangan Kloter Haji

- 29 Juni 2024, 19:50 WIB
Pesawat Garuda Indonesia membawa jemaah haji Indonesia
Pesawat Garuda Indonesia membawa jemaah haji Indonesia /Foto : istimewa

DESK DIY - Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra, memberikan klarifikasi terkait penyesuaian jadwal dan slot penerbangan untuk pemulangan 46 kloter jemaah haji asal Indonesia. Penyesuaian ini disebabkan oleh keterbatasan slot di bandara Arab Saudi. Irfan menyatakan bahwa pihaknya terus berkoordinasi intensif dengan otoritas Bandara Arab Saudi dan Kementerian Agama untuk memastikan kelancaran operasional pemulangan.

"Garuda Indonesia berkomitmen untuk mengoptimalkan langkah mitigasi dan memberikan kompensasi kepada jemaah yang terdampak perubahan jadwal. Tahun ini, kami menerbangkan lebih dari 109.156 jemaah dalam 586 kloter penerbangan," kata Irfan dalam keterangan resminya, Kamis (27/6/2024).

Irfan menjelaskan bahwa sejak awal pihaknya telah berkoordinasi dengan otoritas terkait. "Ada 68 slot penerbangan yang tidak dapat dipenuhi karena perubahan kebijakan di Bandara Arab Saudi. Melalui negosiasi dengan GACA, jumlah slot yang harus disesuaikan berkurang menjadi 46," jelasnya.

Baca Juga: Penyelenggaraan Ibadah Haji Lancar dan Inovatif, Menag RI Apresiasi Kerajaan Saudi

Irfan juga menyampaikan permohonan maaf atas polemik yang terjadi. "Kami turut meminta maaf kepada para jemaah haji yang terdampak atas penyesuaian jadwal penerbangan pada fase pemulangan ini, termasuk kepada berbagai stakeholder layanan Haji, utamanya Kementerian Agama RI," ungkapnya.

Sebagai bentuk tanggung jawab, Garuda Indonesia menyiapkan fasilitas tambahan untuk para jemaah, termasuk akomodasi, makanan, dan transportasi yang biayanya ditanggung sepenuhnya oleh perusahaan. Hingga 21 Juli 2024, Garuda Indonesia terus berdiskusi dengan stakeholders penerbangan haji untuk memastikan kelancaran operasional. ***

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah