Yogyakarta Siapkan Ratusan Event Pariwisata Sepanjang 2024

- 5 November 2023, 11:58 WIB
Sejumlah event pariwisata unggulan di Kota Yogyakarta. Kustomfest, Wayang Jogja Night Carnival, dan Ngayogjazz.
Sejumlah event pariwisata unggulan di Kota Yogyakarta. Kustomfest, Wayang Jogja Night Carnival, dan Ngayogjazz. /Foto : instagram

DESK DIY -- Kota Yogyakarta sudah siap dengan ratusan event untuk menarik wisatawan berkunjung ke Kota Budaya dan Wisata ini sepanjang 2024.

Kalender Semarak Event Pariwisata Yogyakarta (Laksmita) 2024 sudah di-launching oleh  Dinas Pariwisata (Dinpar) Kota Yogyakarta pada Jumat malam (3/10/203) di pintu barat Kepatihan.

Launching dikemas dengan berbagai pertunjukkan budaya dengan konsep  vintage klasik yang dipadukan dengan pop art. Hal ini tercermin dalam visualisasi venue, grafis, ornamen, dan kalender event.

Baca Juga: Sri Sultan HB X Apresiasi Kustomfest yang 12 Tahun Konsisten

Dalam acara launching disuguhkan cuplikan penampilan 14 event unggulan dari 123 event di Kota Yogyakarta tahun 2024.

Memurut Kepala Dinpar Kota Yogya, Wahyu Hendratmoko, Laksmita merupakan salah satu program strategis Dinpar Kota Yogyakarta dalam mempromosikan pariwisata melalui event.

"Laksmita 2024 menjadi wadah untuk merangkum event-event unggulan, sehingga dapat menjadi tontonan dan hiburan berkualitas bagi masyarakat," kata Wahyu.

Baca Juga: Wayang Jogja Night Varnival 2023 Bakal Tampil Beda dan Lebih Meriah

Pihaknya berharap beragam event itu bisa menjadi magnet dan penarik kunjungan wisatawan untuk datang ke Kota Yogyakarta.

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah