Puisi Mustofa W Hasyim : Ketika September Aman dan Oktober Makin Aman

- 11 September 2023, 18:27 WIB
Bulan yang menyenangkan.
Bulan yang menyenangkan. /Foto : Pixabay

DESK DIY -- Bagi yang cinta nusa bangsa September adalah bulan aman untuk menanam kebajikan

Bulan aman untuk mengusir dendam dan balas dendam
Bulan aman untuk mencerahkan wajah bayi dan anak anak yang baru belajar berbicara
Bulan aman untuk mengenalkan bahwa hidup perlu dijalani dengan persaudaraan dan pergaulan yang indah
Bulan aman untuk menyanyi lagu kebahagiaan dan kesejahteraan.

Bagi yang cinta nusa dan bangsa
bulan Oktober adalah bulan yang makin aman untuk memikirkan masa depan
Bulan yang makin aman untuk menjernihkan perasaan dan membeningkan kembali hati nurani
Bulan yang makin aman untuk bersama sama menyuburkan ladang dan sawah amal kebaikan
Bulan yang makin aman untuk mensucikan kembali mata air mata air kasih sayang sesama
Bulan makin aman untuk memelihara sungai dan bengawan tempat kita semua melayari rindu kemerdekaan bangsa dan persatuan bangsa
Bulan yang makin aman untuk membuat gelombang di lautan terkendali sehingga kapal layar kita bisa melaut menuju pantai harapan.

Bulan September dan Oktober adalah bulan yang aman dan makin aman untuk menjunjung tinggi langit dan semesta pengabdian yang dari langit kemudian muncul hujan cinta kasih sayang yang menyuburkan saling percaya saling menghargai dan saling menguatkan iman kita bersama
Bulan September dan Oktober adalah bulan yang aman tenteram dan mengamankan dan menenteramkan rumah rumah mungil warga dan rumah besar bangsa Indonesia.
Semoga demikianlah adanya. Aamiin.
2023. ***

Editor: Mustofa W Hasyim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x