12 Bulan Saldo Rp 0, BCA Tutup Otomatis Rekening Nasabah. Simak Ketentuannya

1 November 2023, 19:08 WIB
rekening nasabah BCA tidak aktif selama 12 bulan akan ditutup otomatis. /Gambar : web BCA

DESK DIY -- PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengumumkan secara resmi kebijakan baru terkait penutupan rekening nasabahnya.

Dalam pengumuman yang disampakan melalui website resmi BCA, dikutip pada Rabu 1 November 2023, bahwa BCA akan menutup rekening nasabah yang saldonya Rp 0 secara otomatis terhitung 1 November 2023.

Berlakunya perubahan ketentuan terkait jangka waktu penutupan rekening secara otomatis, dengan rincian sebagai berikut:

Baca Juga: BCA Tingkatkan Literasi Generasi Muda Gunungkidul

Apabila rekening nasabah BCA tidak aktif selama 12 bulan berturut-turut, saldonya Rp 0, dan tidak ada transaksi, maka rekeningnya akan ditutup otomatis.

Di ketentuan sebelumnya, rekening baru akan ditutup apabila tidak ada transaksi selama 18 bulan berturut-turut, tidak aktif, dan saldonya Rp 0

Perubahan ketentuan tersebut berlaku untuk jenis Rekening BCA yaitu ;

Tahapan
Tahapan Gold
Tahapan Xpresi
Tapres
TabunganKu
BCA Dollar
Giro

Baca Juga: Banyak Rekening di Berbagai Bank, Kerugian Penipuan Rihana Rihani Mencapai Rp 35 Miliar

'Untuk menghindari Rekening BCA tertutup secara otomatis, lakukan transaksi dan simpan dana sesuai dengan minimum saldo," sebut pengumuman tersebut

Selengkapnya tentang jangka waktu penutupan rekening secara otomatis, hubungi Halo BCA 1500 888.

Perubahan Tentang Cardless

BCA juga mengumumkan, terhitung per tanggal 16 November 2023 akan dilakukan penyesuaian terhadap masa berlaku Kode Transaksi (one time password) untuk transaksi Tarik Tunai menggunakan fitur Cardless via myBCA, BCA mobile, dan Sakuku.

Bila sebelumnya masa aktif Kode Transaksi maksimal 60 menit (1 jam). Maka sesuai dengan ketentuan yang baru, masa aktif Kode Transaksi menjadi maksimal 30 menit.

Informasi lebih lengkap, silakan menghubungi Halo BCA 1500 888 atau via aplikasi haloBCA. ***

Editor: Chaidir

Sumber: bca.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler