Mengasah Jiwa Sosial Santri Boarding School Al Azhar Yogyakarta dengan Berbagi Bingkisan

- 24 Maret 2024, 12:37 WIB
Warga Dusun Tegalmojo mendapat bingkisan sembako.
Warga Dusun Tegalmojo mendapat bingkisan sembako. /Foto : Chaidir

DESK DIY - Santri Boarding School Al Azhar Yogyakarta melakukan aktivitas sosial berupa pembagian bingkisan paket sembako untuk kaum dhuafa warga sekitar Kampus Srkolah Al Azhar Yogyakarta.

Kegiatan dilakukan santri yang tergabung dalam organisasi "Munadhomatu Tholabati Ma'hadil Azhar", pada Minggu (24 Maret 2024) di depan Auditorium Sekolah Al Azhar Yogyakarta.

Organisasi Munadhomatu Tholabati Ma'hadil Azhar memiliki berbagai kegiatan dan program yang bertujuan untuk memperkuat solidaritas di antara santri, meningkatkan keilmuan, serta berpartisipasi dalam kegiatan sosial dan keagamaan.

Baca Juga: Mudik Gratis 2024, Kemenhub Siapkan 722 Bus dan 30 Truk

Bakti sosial yang dilakukan adalah bentuk kontribusi yang sangat berarti dalam membantu masyarakat sekitar dan memperkuat hubungan antara sekolah dan komunitas lokal. Dengan melaksanakan kegiatan tersebut, Sekolah Islam Azhar Yogyakarta menunjukkan komitmennya dalam memberikan dampak positif bagi lingkungan sekitar serta mempraktikkan nilai-nilai sosial dan keagamaan yang diajarkan kepada siswa.

Pembagian paket sembako bekerjasama dengan Lembaga Amil Zakat Infaq Sedekah (LAZ) Al Azhar Yogyakarta adalah langkah dalam mengoptimalkan distribusi bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Dengan kerjasama ini, paket-paket sembako dan bantuan lainnya dapat disalurkan secara efisien dan tepat sasaran kepada yang membutuhkan, sesuai dengan prinsip-prinsip zakat, infaq, dan sedekah dalam Islam.

Menurut petugas LAZ Al Azhar Yogyakarta, Lukman bahwa bingkisan sembako sebanyak 40 paket untuk warga Dusun Tegalmojo, sekitar Kampus Al Azhar Yogyakarta.

Baca Juga: Gerakan Perekonomian Warga, Pemuda Sanden Gelar Kampung Ramadan

Lukman mengatakan bahwa LAZ Al Azhar juga akan menyalurkan hasil zakat, infaq, dan sedekah untuk kaum dhuafa, yatim, dan lansia terlantar di berbagai lokasi di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x