Mustasyar PWNU DIY, Kiai dan Santri Gelar Doa Bersama Pemilu Damai

- 11 Februari 2024, 19:25 WIB
Mustasyar PWNU DIY KH Asyhari Abta bersama para kiai dan santri.
Mustasyar PWNU DIY KH Asyhari Abta bersama para kiai dan santri. /Foto : Istimewa

DESK DIY - Mustasyar PWNU DIY KH Asyhari Abta bersama para kiai dan santri menggelar doa bersama untuk Pemilu Damai.

Doa Pemilu Damai dilakukan saat pengajian rutin di Padukuhan Tegalsari, Wedomartani, Sleman, Sabtu 10 Februari 2024. Tempat pengajian itu juga dekat dengan rumah kediaman Ganjar Pranowo di Padukuhan Tegalsari yang sedang dibangun.

"Kita sebagai tetangga (Ganjar Pranowo) ya solidaritas kita pupuk untuk mempersatukan tetangga," ujar KH Asyhari Abta yang juga pengasuh Ponpes Tegalsari itu.

Baca Juga: Saat Pemilu, Pertamina Perkirakan Konsumsi BBM dan LPG di Jateng dan DIY Meningkat

Doa bersama juga digagas oleh Jaringan Ganjar Nusantara (JAGA NU) yang dipusatkan di Pondok Pesantren Tegalsari yang diasuh oleh KH Asyhari Abta yang menjabat Mustasyar PWNU DIY. Acara dihadiri ratusan orang dari warga NU, kiai, tokoh masyarakat, relawan JAGA-NU, dan masyarakat umum itu.

Selain memberikan doa serta dukungan, dia juga menyerukan untuk pemilu bisa berlangsung damai. "Harapannya saya nanti tetap damai. Tidak terjadi apa-apa. Mulus jalannya pemilu," ujar Kiai Abta.

“Solidaritas bertetangga akan terus kita pupuk, mempersatukan tetangga,” kata KH Asyhari Abta kepada wartawan.

Baca Juga: Tradisi Labuhan Merapi : Peninggalan Mataram Islam dan Wisata Budaya

Doa bersama ini sebenarnya untuk menyambut Ganjar Pranowo sebagai tetangga baru, karena memiliki rumah di Tegalsari. Mereka ingin Ganjar berkenalan dengan warga sekitar, namun Ganjar tidak bisa hadir. ***

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah