Titiek Soeharto Senam Gemoy di Yogyakarta

- 28 Januari 2024, 06:16 WIB
Titiek Soeharto bersama Budi Waljiman dan masyarakat dalam acara Senam Gemoy di Wirobrajan Yogyakarta.
Titiek Soeharto bersama Budi Waljiman dan masyarakat dalam acara Senam Gemoy di Wirobrajan Yogyakarta. /Foto : istimewa

DESK DIY - Senam gemoy kini sedang menjadi tren di masyarakat dan digunakan sebagai hiburan saat kampanye oleh para tokoh Partai Gerindra.

Hal itu juga dilakukan oleh caleg Partai Gerindra Titiek Soeharto, calon anggota legislatif DPR RI Dapil Yogyakarta dari Partai Gerindra. Acara idilaksanakan di Wirobrajan, Yogyakarta, pada Sabtu 27 Januari 2024.

Senam gemoy tidak hanya memperlihatkan semangat kebugaran dari para pesertanya, tetapi juga menyampaikan pesan penting mengenai kesehatan.

Baca Juga: SUV Listrik New MG ZS EV Buatan Dalam Negeri yang Unggul

Titiek Soeharto, yang turut menjadi peserta senam, menggunakan kehadirannya dalam acara ini secara tidak langsung untuk menyuarakan visi kesehatannya dalam rangkaian safari politik. Acara senam yang diikuti oleh peserta dari kalangan emak-emak dan milenial ini berlangsung dengan penuh suka cita, menciptakan atmosfer positif dan menyenangkan.

Selain menjadi peserta senam, Titiek Soeharto juga menyoroti pentingnya kesehatan melalui penyediaan pemeriksaan dan konsultasi kesehatan gratis. Inisiatif ini diapresiasi oleh masyarakat yang hadir, karena memberikan layanan kesehatan secara langsung kepada mereka. Hal ini sejalan dengan semangat Titiek Soeharto untuk memberikan perhatian khusus pada kesejahteraan masyarakat Yogyakarta, termasuk dalam hal kesehatan.

Baca Juga: Ayu Ting Ting dan Wendi Cagur Bikin Heboh di Game Show 'Pasti Bisa' NET

Dalam sambutannya, Titiek Soeharto juga menyampaikan visi misi program yang akan diembannya jika terpilih sebagai anggota legislatif. Dengan transparan, beliau membagikan ide-ide dan langkah-langkah konkrit yang direncanakan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Daerah Pemilihan Yogyakarta. Poin-poin program tersebut mencakup bidang kesehatan, pendidikan, ekonomi, dan sektor-sektor vital lainnya. ***

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah