Setelah di Bird Park Ubud Bali, Kini Bacem Tempe Koro Hadir Pasar Ramadhan Kauman

- 29 Maret 2023, 11:06 WIB
Bacem Tempe Koro makanan yang rendah lemak, tapi tinggi gizi dan protein.
Bacem Tempe Koro makanan yang rendah lemak, tapi tinggi gizi dan protein. /Foto : Istimewa

DESK DIY, Yogya - Bacem Tempe Koro, makanan lezat bergizi tinggi produksi Mohammad Rifai Kretek, Parangtritis Bantul, mulai Kamis, 30 Maret 2023, meramaikan Pasar Ramadhan Kauman Yogyakarta.

Tempe bacem empuk menyehatkan ini terbuat dari koro premium dan dimasak higienis. Makanan ini menurut dokter mengandung rendah lemak dan gizi tinggi serta protein, sehingga cocok untuk siapa saja yang ingin menjaga kesehatannya.

Termasuk bagi yang ingin menjaga kesehatan jantung, ingin mengurangi berat badan dan menambah massa otot. Tempe ini baik untuk anak anak di masa pertumbuhan dan ibu menyusui.

Baca Juga: Presiden Jokowi : Jangan Campuradukan Urusan Olahraga dengan Politik

Awal Februari, makanan pilihan ini disoft launching di Asean Tourism Forum 2023 di Jogja Expo Center (JEC) langsung mendapatkan sambutan peserta forum. Mereka yang mencicipi bacem tempe koro langsung jatuh hati dan mantap untuk menjadi konsumen tempe ini.

Banyak yang sudah menjadi pelanggan tempe koro bacem ini. Banyak pengusaha kuliner menjadi peserta reseller bagi makanan masyarakat yang tengah naik daun ini. Antara lain yang memiliki counter di Malioboro Mall, sosis bakar Happy Me membuat menu koro bakar.

Penjualan Bacem Tempe Koro ini telah menembus pasar kota lain seperti Bogor, Ciater, Bandung, Taman Safari bahkan sudah bisa dinikmati Bird Park Ubud di Bali.

Baca Juga: Hilangnya Tradisi Jalan Pagi Anak-Anak Selama Ramadhan

Halaman:

Editor: Mustofa W Hasyim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x