Toyota dan Honda Luncurkan Mobil Listrik Tercanggih

- 30 Juni 2024, 10:46 WIB
Toyota dan Honda mengeluarkan mobil listrik tercanggihnya dengan teknologi terbaru.
Toyota dan Honda mengeluarkan mobil listrik tercanggihnya dengan teknologi terbaru. /Foto : dok. Toyota dan Honda

GAC Toyota dikabarkan juga bekerja sama dengan Huawei untuk menggunakan teknologinya pada sedan listrik bZ3X yang diluncurkan pada Oktober 2022 sebagai EV kedua, bergabung dengan jajarannya di belakang bZ4X. Teknologi baru itu unik karena Momenta dan Huawei akan menyediakan perangkat lunak dan perangkat keras, kemudian bersama GAC Toyota bekerja sama untuk mengintegrasikannya.

Toyota juga mengungkapkan rencananya untuk merilis baterai iron phosphate lithium pada tahun 2027 yang dapat memangkas biaya produksi sebesar 40 persen dibandingkan dengan bZ4X saat ini. Setelah penjualan mobil turun 22 persen di Tiongkok selama empat bulan pertama 2024, Toyota berupaya memperbarui mereknya dengan teknologi baru yang lebih kompetitif.

Baca Juga: Debut Eksklusif Mobil Listrik MG Buatan Lokal

Toyota mengambil langkah lain dari Tesla dengan rencana membuka stasiun pengisian daya Lexus yang sebelumnya eksklusif di Jepang untuk kendaraan listrik lainnya.

Raksasa otomotif Jepang berupaya menangkis persaingan dari pembuat kendaraan listrik berbiaya rendah asal Tiongkok seperti BYD, yang meluncurkan kendaraan listrik ketiganya di Jepang minggu lalu. ***

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah