Kekuatan Ganjar Pranowo Menurut Sekjen PDIP Bisa Jadi Presiden

- 11 September 2023, 13:14 WIB
Ganjar Pranowo.
Ganjar Pranowo. /Foto : pdiperjuangan

"Keluarga yang juga menjadi cermin keteladanan yang harus ditunjukkan oleh seorang pemimpin. Ini nilai-nilai yang cukup positif, apalagi juga kedekatannya dengan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Bagaimanapun juga, Ibu Siti Atiqoh (istri Ganjar) lahir dari tradisi pesantren, sehingga kedekatan dengan kalangan umat Islam itu banyak diterima di Banten," ujar Hasto.

Strategi Pemenangan

Hasto mengatakan pihaknya sudah memiliki sejumlah strategi pemenangan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Menurutnya, sejumlah strategi untuk pemenangan sudah disiapkan. Mulai dari penataan organisasi di bidang kebudayaan hingga calon legislatif (caleg) di daerah pemilihan (dapil) wilayah Banten.

Baca Juga: Kemiskinan Ekstrem Masih Menghantui Banyak Negara

"Kami juga menata seluruh organisasi partai khususnya badan penanggulangan bencana sebagai alat kemanusiaan. Badan penanggulangan bencana ini sangat penting bergerak membantu rakyat," kata Hasto.

"Kemudian, ada badan kebudayaan yang kebetulan juga dipimpin oleh Mas Rano Karno, sehingga langkah yang sudah dilakukan tentu saja kami menargetkan untuk bisa memenangkan Pemilu di Banten," ujarnya lagi.

Khusus untuk Provinsi Banten, Hasto mengakui target perolehan suara Ganjar Pranowo  bisa diketahui setelah Rapat Kerja Daerah (Rakerda) III PDI-P Provinsi Banten.

Baca Juga: 11 September, Masyarakat Rempang Akan Gelar Demo Besar-Besaran

Namun demikian, Hasto yakin bahwa daya terima Ganjar Pranowo sebagai Capres 2024 bagi masyarakat Banten saat ini tinggi. ***

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah