PPP Dukung Ganjar Pranowo, KIB Tetap Solid dan Bahas Koalisi Besar

- 28 April 2023, 06:12 WIB
Zulkifli Hasan (kiri), Airlangga Hartarto (kanan), dan Muhamad Mardiono (kanan)
Zulkifli Hasan (kiri), Airlangga Hartarto (kanan), dan Muhamad Mardiono (kanan) /Foto : ANTARA/Melalusa Susthira K

DESK DIY -- Partai Golkar, PAN, dan PPP menyatakan sepakat bahwa Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) tetap solid dan tidak bubar.

Pernyataan itu disepakati atas hasil pertemuan para ketua umum di rumah Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Komplek Widya Chandra III, Jakarta, Kamis malam (27/4/2023).

Usai pertemuan, Airlangga Hartarto kepada wartawan menegaskan bahwa KIB tetap solid usai keputusan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendukung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.

Baca Juga: Festival Klangenan Bantul, Upaya Lestarikan Kebudayaan dan Kembangkan Kearifan Lokal

"Semua (partai politik anggota) koalisi KIB pada malam hari ini terlihat kita solid, guyub dan rukun," kata Airlangga dikutip dari ANTARA.

Airlangga mengatan bahwa selaku rekan koalisi, KIB mengapresiasi mekanisme PPP dalam menentukan bakal capres yang diusungnya.

"Tentunya kami mengapresiasi mekanisme yang ada di Partai Persatuan Pembangunan dan masing-masing partai," ujarnya.

Baca Juga: PLN Pelajari Proyek Geothermal di Kawasan Padat Penduduk Perancis

Halaman:

Editor: Chaidir


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x